Dorong Kualitas Perempuan, KPP Jabar Segera Dirikan Sekolah Politik Perempuan

220618175810-doron.jpg

(Foto : Agus Hermawan)

JAVANEWS | KAB.BANDUNG,- Sebagai upaya untuk meningkatkan mutu dan kualitas perempuan, Kaukus Perempuan Parlemen berencana mendirikan sekolah politik perempuan. Sehingga perempuan pun bisa berani dan siap untuk maju dikancah politik.

Wakil Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Sundari yang juga merupakan Ketua Kaukus Perempuan Parlemen Provinsi Jawa Barat mengatakan, sebagai organisasi perempuan, Kaukus Perempuan Parlemen Jabar terus mendorong kualitas perempuan. Khususnya mereka yang tertarik untuk politik. Dalam hal itu KPP Jabar pun berencana mendirikan sekolah politik.

"Kita ingin ada sekolah politik perempuan. Ini kita dorong, dan KPP Jabar akan adakan pelatihan pelatihan praktis, sehingga perempuan bisa siap menyongsong pemilu 2024. Ini penting agar perempuan2 menjadi lebih baik," jelas Ineu di Hotel Grand Sunshine Jln.Raya Soreang Kab.Bandung, Sabtu (18/6/2022).

Diungkapkannya, rencana pendirian sekolah politik perempuan ini pun saat ini sedang digodok bersama pemerintah provinsi Jawa Barat dan DPRD Jabar. Pihaknya berharap hal tersebut bisa segera direalisasikan sehingga bisa membantu peningkatan kualitas dan mutu perempuan dari bidang politik.

"Dengan adanya sekolah politik perempuan ini, maka kita harapkan akan muncul perempuan perempuan handal yang memang bisa maju ke ranah politik dan menjadi legislator ataupun eksekutif," jelasnya.

Selama ini, lanjutnya, KPP Jabar berusaha untuk mendorong peningkatan kualitas perempuan. Diantaranya melalui perda perlindungan perempuan.

"Kita ada perda perlindungan perempuan. Ini bisa jadi modal bagi perempuan. Sehingga tidak ada lagi kekerasan bagi perempuan. Perempuan legislatif jabar sangat peduli dengan perempuan," jelasnya. (wan)

Pewarta: Wawan
Editor: Agus Hermawan
©2022 JAVANEWS.TV

Komentar