Sandiaga Uno Jenguk Istri Tokoh Ekonomi Jabar Yang Terbaring Sakit

221124211120-sandi.jpg

(Foto : Agus Hermawan)

JAVANEWS | BANDUNG,- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menjenguk Lien Maliana yang saat ini sedang sakit dan dirawat di Rumah Sakit Borromeus Bandung. Lien Maliana merupakan istri dari sesepuh Jawa Barat HD Sutisno tokoh pendiri Pasar Caringin Bandung dan juga ibunda dari Agung Suryamal Ketua Dewan Kehormatan Kadin Jabar.

Dalam kesempatan tersebut Sadiaga Uno sempat mendoakan kesembuhan Lien Maliana. Tidak hanya itu saja Sandiaga Uno yang didampingi Egi Hamzah Pembina Japnas Jabar, juga mendoakan kesehatan untuk kesehatan keluarga HD Sutisno dan Agung Suryamal.

Kedatangan Sandiaga Uno mendapatkan apresiasi dari keluarga besar HD Sutisno dan Agung Suryamal. Terlebih disela kesibukanya sebagai Menparekraf, Sadiaga Uno menyempatkan diri untuk menjenguk ibunda dari sahabatnya.

"Sebagai sahabat mengucapka terimakasih atas atensi mas sandi yang begitu sangat perhatian kepada saya dan keluarga, mudah mudahan mas Sandi juga selalu bisa menjaga kesehatan dan dimudahka urusannya. Insyaalloh cita citanya akan tercapai," jelas Agung.

Terkait itu Sandiaga Uno pun mengatakan, kedatangannya ke Bandung memang disempatkan untuk menjenguk ibunda sahabatnya yang sedang sakit. Ia berharap ibunda sahabatnya sehat kembali.

"Saya menjenguk ibunda dari sahabat saya Kang Agung dan juga sesepuh dari para pengusaha muda dan penggerak ekonomi kerakyatam yaitu istri dari Pak Sutisno. PakSutisno ini selalu menjadi inspirasi saya. Waktu kami ingin belajar ekonomi kerakyatan Pak Sutisno lah dengan pasar caringinnya memberikan ilmu yang kongkrit dan inspirasi. Sehingga terus berjuang meningkatkan kesejahteraan masyarakat, hari ini beliau terbaring sakit saya bersimpati dan ikut mendoakan, semoga syafakillah semoga ibunda diberi kesembuhan," ungkapnya. (wan)

Pewarta: Wawan
Editor: Agus Hermawan
©2022 JAVANEWS.TV

TAGS:

Komentar